Dinas PU Kukar Review perbaikan Jembatan Sambera

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar Restu Irawan

 

Kutai Kartanegara- Dinas Pekerjaaan Umum Kabupaten Kutai Kartanegara akan melakukan review untuk perbaikan jembatan Sambera, di Desa Tanjung Limau, Kecamatan Muara Badak karena kondisinya rusak.

 

“Jembatan Sambera banyaknya kendaraan yang melintas melebihi standar yang ditetapkan,” kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar Restu Irawan.

 

Padahal infrastruktur ini baru saja rampung pada Januari 2022 lalu. Yang sebelumnya banyak dikeluhkan masyarakat karena banyak yang berlubang.

 

“Harusnya standar muatan delapan ton, tetapi yang melintas ada yang 12 ton. Kendaraan yang melintas melebihi kapasitas, seperti CPO, dan truck sawit,” katanya.

 

Menurutnya Dinas PU Kukar secara tegas telah memanggil perusahaan-perusahaan yang sering melintas agar bisa menyesuaikan kapasitas muatan. Terkait perbaikannya, Restu membeberkan tahun ini dilakukan review perencanaan melalui APBD Perubahan dan akan mengusulkan pengerjaannya secara permanen di tahun 2023.

 

“Perbaikan kami usahakan tahun depan. Soalnya kontruksinya bukan kebinamargaan, jadi kami review kontruksinya dahulu,” terangnya.

 

Hal ini dilakukan untuk tujuan jembatan tersebut kokoh secara permanen. Diakuinya selama ini perbaikan yang dilakukan hanya bersifat semi permanen atau sementara.

 

Diketahui, jembatan ini merupakan akses vital. Selain menjadi jalur utama menuju ke objek wisata pantai, jembatan tersebut juga menjadi penghubung antara wilayah Kecamatan Muara Badak, Marang Kayu dan Kota Bontang (Adv)

Sudah dilihat sebanyak 1,199 kali, Hari ini saja 2 kali